“Kejaksaan Negeri akan berkoordinasi dengan Inspektorat Turunkan Tim ke Lapangan”
Lampung Selatan (HO) – Masyarakat Desa Mekar Jaya Kecamatan Merbau Mataram Kabupaten Lampung Selatan Provinsi Lampung memenuhi panggilan dari Kejaksaan Negeri (Kejari) setempat. terkait pelaporan mereka beberapa waktu lalu perihal dugaan korupsi anggaran dana desa (DD) tahun 2018 sampai tahun 2024 dan pengondisian bantuan sosial (Bansos) serta pemotongan BLT-DD tahun 2020 yang diduga dilakukan oleh Pemerintah desa setempat.
Sadri perwakilan masyarakat Desa Mekar Jaya mengungkapkan pihaknya telah datang ke Kejari Lampung Selatan atas laporan mereka yang sudah mereka masukkan terkait dugaan korupsi tersebut.
“Kami perwakilan dari masyarakat sangat puas atas pelayanan yang diberikan oleh pihak Kejaksaan Negeri Lampung Selatan yang mana laporan kami dalam waktu 1 sampai 2 minggu akan segera ditindaklanjuti dan bahkan saat ini juga menyampaikan pihak Kejaksaan akan bekerja sama dengan inspektorat dan dalam waktu dekat akan turun ke desa,” ungkap Sadri perwakilan masyarakat kepada media Handaloline.com, Selasa (11/2/2025).
Selain itu, pihak masyarakat mengucapkan terima kasih atas apa yang sudah disampaikan oleh pihak Kejari kepada masyarakat dimana katanya mereka akan menindaklanjuti laporan dari masyarakat.
“Bilamana nantinya pihak aparat penegak hukum turun ke desa dan hanya menemukan indikasi Mark, up tidak ditemukan adanya indikasi fiktif maka pihak masyarakat akan membantu pihak aparat penegak hukum untuk mengungkapkan apa saja yang menjadi item-item dugan fiktif,” tambah masyarakat.
Dirinya juga menambahkan apabila dalam jangka waktu 1 sampai 2 minggu tidak ada tim dari Inspektorat dan kejaksaan tidak ada yang turun ke desa pihak akan melakukan aksi demo.
“Kami akan melakukan aksi demo apabila pihak dari aparat penegak hukum (APH), tidak menurunkan timnya dalam waktu 1 sampai 2 minggu ini,” tegas Sadri perwakilan masyarakat.
Di akhir statementnya Sadri menegaskan dan mengucapkan terima kasih kepada Kepala Kejaksaan Negeri Lampung Selatan yang mana pihaknya disambut baik oleh tim yang ada di Kejari.
“Dan tentunya kabar ini akan menambah semangat kami masyarakat untuk mengungkap apa yang telah terjadi di desa kami,” pungkasnya. (Indra/Anwar)
Diberitakan sebelumnya dengan link: https://handalonline.com/2025/01/23/kades-mekar-jaya-terancam-penjara-masyarakat-resmi-laporkan-pudin-di-kejari-lamsel/