Jumat, Januari 30, 2026

Ali Habib : “Jadikan HPN 2021 Momentum Pers Melawan Covid-19”

Tanggamus (HO) – Kepala Cabang Kejari Talangpadang Kabupaten Tanggamus, Ali Habib mengucapkan selamat atas pelaksanaan Hari Pers Nasional (HPN) 2021 kepada seluruh insan pers yang ada di Tanggamus maupun Lampung pada umumnya.

“Saya ucapkan selamat HPN 2021 kepada seluruh wartawan yang merayakan, semoga dengan perayaan HPN kali ini bisa menjadi motivasi kepada rekan-rekan media untuk dapat memberikan informasi akurat kepada masyarakat guna pembangunan di Lampung,” ujarnya, Selasa (9/2/2021).

Baca Juga:  Atensi Kapolres Pesawaran Dugaan Korupsi, Teralis Besi Menunggu Kades Gedongtataan

Ditambahkan, dimasa Pandemi dirinya berharap peran pers dapat membantu pemerintah dalam memutus rantai penularan virus korona yang sedang mewabah.

“Kita tau sekarang kita masih berperang untuk memutus Covid-19, semoga HPN di 2021 ini menjadi momentum baik bagi pemerintah bersama insan pers untuk melewati pandemi,” tambahnya.

“Sekali lagi saya ucapkan selamat kepada semua kawan-kawan wartawan, dan semoga Pers semakin jaya seiring berjalannya waktu,” pungkasnya.

Baca Juga:  Konflik SDS Handayani Berakhir Damai, KBM Kembali Normal, Yani: Utamakan Masa Depan Anak

Untuk diketahui, pelaksanaan HPN 2021 diadakan di Jakarta sebagai tuan rumah dan seluruh Provinsi menggelar perhelatan HPN secara virtual. (Randy S)

Berita Populer

Masyarakat Apresiasi Satlantas Polres Pesawaran, Kawal Pasien ke Rumah Sakit

Pesawaran (HO) - Masyarakat Kabupaten Pesawaran Provinsi Lampung sangat mengapresiasi kinerja Satuan Lalulintas (Satlantas) Polres Pesawaran dalam pengawalan salah satu warga Pesawaran menuju rumah...

Ketua MPAL Pesawaran Dukung Penuh, Polri di Bawah Komando Presiden RI

Pesawaran (HO) - Majelis Punyimbang Adat Lampung (MPAL) Kabupaten Pesawaran Provinsi Lampung mendukung penuh Polri tetap berada di bawah komando Presiden RI. Ketua MPAL Kabupaten...
error: Content is protected !!