Cegah Stunting, Pekon Sumberejo Gelar PMT Bagi Ibu Hamil

 Editor: M.Ismail 

Pringsewu (HO) – Pekon Sumberejo Kecamatan Pagelaran Kabupaten Pringsewu Sedang melaksanakan Kegiatan Pemberian Makanan Tambahan (PMT) sebayak 19 Ibu Hamil untuk mencegah anak Balita kurang Gizi stunting/pendek kepada Ibu hamil, di Posyandu pekon setempat, Selasa (2/11/2021).

Kakon Sumberejo, Ferli mengatakan tujuan dari pemberian makanan tambahan tersebut guna mencegah stunting terhadap anak balita.

“Iya hari ini kami mendatangkan ahli gizi dari Kecamatan Pagelaran yang didampingi dari bidan desa bersama tenaga kesehatan SMD kader posyandu serta aparatur Pekon Sumberejo,” jelas Ferli kepada media Handalonline.com, Selasa (2/11/2021).

Dia menerangkan, kegiatan tersebut dilakukan salah satu program dari Dinas Kesehatan dan Pekon Sumberejo bersama puskesmas dalam menangani dan mencegah stunting di usia dini.

Baca Juga:  Bullying di SDN 1 Teluk Pandan, AKBP Maya Heni: Ini Kronologis nya

“Stunting itu sendiri merupakan kondisi dimana tubuh manusia tak bisa tumbuh dan berkembang secara normal terutama untuk pertumbuhan anak-anak,” ujarnya.

Kondisi ini lanjutnya, di akibatkan oleh kurangnya asupan gizi pada makanan para ibu selama kehamilan, sehingga nutrisi yang diterima janin sedikit. Salah satu upaya yang di lakukan yakni memberikan makanan bergizi kepada anak-anak dan vitamin kepada ibu hamil Bahan PMT yang diberikan.

“Makanan bergizi itu meliputi telor, susu ibu hamil, kacang hijau, dan bahan makanan sehat lainnya kemudian dari puskesmas memberikan berupa tablet tambah darah, roti ibu hamil, dan saya berharap dengan adanya pemberian PMT ini dapat meningkat kan kesehatan pada ibu hamil dan balita,” ujar Kakon Ferli selaku Kepala pekon Sumberejo.

Baca Juga:  Pulang Kampung, Direktur Radar Banten Bangun Taman Wisata Edukasi

Semoga katanya, dengan adanya pemberian makanan tambahan bagi ibu hamil ini selaku kepala pekon dia berharap ketika nanti ibu-ibu hamil melahirkan bayi akan tumbuh sehat, baik jasmani maupun rohaninya.

“Saya berharap untuk warga saya khusus nya Pekon Sumberejo betul-betul bisa terlahir dengan sempurna, bayi yang sehat jasmani dan rohani tidak stunting karena majunya sebuah desa itu di awali dari kesehatan,” pungkasnya. (Indra Jaya)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here