Sabtu, Oktober 5, 2024

Permudah Akses Dalam Beraktivitas, Pemda Pesawaran Terus Perbaiki Jalan

Pesawaran (HO) – Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Pesawaran terus memperbaiki jalan-jalan rusak penghubung antar desa di kabupaten setempat secara bertahap.

Perbaikan jalan rusak yang dilakukan Pemda Pesawaran kali ini di ruas jalan Desa Tanjungrejo menuju jalan Desa Gunungsari Kecamatan Way kilau, Rabu (2/10/2024)

Tentunya perbaikan jalan rusak tersebut sangat disambut baik dan dinanti-nantikan oleh masyarakat Desa Tanjungrejo dan Desa Gunungsari. Karena jalan tersebut merupakan jalan fungsional masyarakat setempat untuk tranformasi bagi warga dan para petani.

Sekretaris Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Kabupaten Pesawaran David Oktoriandi mengatakan, bahwa penanganan dan pemeliharaan jalan tersebut sepanjang 2 kilometer, yaitu dari Desa Tanjungrejo sampai Desa Gunungsari Kecamatan Way Khilau.

Baca Juga:  Ratusan Rider Ramaikan Road Race Piala Bupati Pesawaran Seri 2 Sukses Digelar

“Tujuan perawatan jalan ini agar secara fungsional dapat mempermudah akses masyarakat dalam beraktivitas,” kata dia.

“Perbaikan jalan ini sampai dengan lapen, dan ini belum selesai, progresnya masih terus berjalan. Doakan saja supaya perbaikan jalan ini bisa cepat dirampungkan,” timpalnya.

Sementara itu, Camat Way Khilau Nazam Roni mengatakan, bahwa perbaikan jalan Desa Tanjungrejo tersebut baru saja dimulai, dan mudah-mudahan perbaikan jalan tersebut bisa selesai dalam waktu sebulan ini.

“Tadi sudah kita cek ke lokasi, dan kita lihat pengerjaannya sudah mulai dilakukan, bahkan jalan-jalan yang sebelumnya berlubang saat ini sudah mulus diperbaiki,” ujar dia.

Baca Juga:  Visi Misi Cakep Nanda-Antonius, Gulirkan Program produktif Sejahterakan Masyarakat

Menurutnya, saat ini jalan tersebut sudah tahapan pemerataan dan sudah tidak ada lagi yang berlubang bahkan sudah enak untuk dilalui kendaraan masyarakat.

“Dengan adanya perbaikan jalan ini tentunya sangat berdampak bagi masyarakat, karena mereka semakin mudah untuk melalui jalan tersebut, terlebih lagi bagi para petani yang melalui jalan itu untuk menuju sawah mereka,” ucap nya.

Dirinya menjelaskan, bahwa sebelumnya memang banyak masyarakat yang meminta dan menyampaikan untuk perbaikan jalan tersebut.

“Saat ini sudah dilakukan perbaikan. Saya yakin masyarakat sangat senang dan antusias karena jalan yang mereka lalui saat ini sudah mulus,” pungkasnya. (Red)

Berita Populer

Sebanyak 85 Mahasiswa Ikuti Janji Kepaniteraan Pendidikan Profesi Ners UMITRA

Lampung (HO) - Fakultas Kesehatan Universitas Mitra Indonesia (UMITRA) menggelar acara Janji Kepaniteraan Program Pendidikan Profesi Ners Angkatan XX yang dihadiri sebanyak 85 mahasiswa. Acara...

Operasi Mantap Praja 2024, Polres Pesawaran Gelar Deklarasi Damai Pilkada Aman

Pesawaran (HO) - Polres Pesawaran Polda Lampung menggelar kegiatan Deklarasi Damai dan Do'a Bersama sebagai bagian dari persiapan Operasi Mantap Praja Krakatau 2024. Acara...
error: Content is protected !!