Jumat, Oktober 25, 2024

Dinsos Lamsel Berikan Bantuan Kursi Roda Kepada Masyarakat Desa Siring Jaha

Lampung Selatan (HO) – Dinas Sosial Kabupaten Lampung Selatan bersama dengan Pemerintah Desa Siring Jaha Kecamatan Sidomulyo memberikan bantuan kursi roda kepada penyandang penyakit stroke.

Kepala Desa Siring Jaha Rusli, mengatakan bahwa pihaknya hari ini memberikan bantuan sebanyak 3 buah kursi roda dari dinas sosial kepada warga yang menyandang penyakit stroke.

“Alhamdulillah bahwasannya pada hari ini kegiatan, pembagian kursi roda sebanyak 3 buah dari dinas sosial berjalan lancar sudah kita berikan kepada masyarakat yang membutuhkan,” terang Kades Ruli Kepada Handalonline.com Rabu (14/12/2022).

Kepala Desa Sering Jaha Rusli memberikan bantuan kursi roda kepada penyandang penyakit stroke.

Kepala Desa Sering Jaha Rusli juga mengatakan atas nama pemerintah desa beserta masyarakat mengucapkan ribuan terima kasih kepada Bapak Bupati Nanang Ermanto, yang telah memberikan bantuan sebanyak 3 buah kursi roda melalui dinas sosial kepada masyarakat nya yang membutuhkan.

Baca Juga:  Sebanyak 36 Anggota Persatuan Insinyur Indonesia Cabang Pesawaran Dikukuhkan

“Dalam kegiatan ini berjalan dengan lancar seluruh perangkat desa yang terlibat telah membagikan bantuan Kursi Roda tersebut kepada masyarakat yang membutuhkan untuk masyarakat saya yang mendapatkan bantuan tersebut berasal dari Dusun 2 Seputih atas nama Ismail, Vivi Azahra dan Maisah,” kata Kades Rusli.

Kades Rusli juga menghimbau bagi masyarakat, yang mendapatkan bantuan kursi roda tersebut untuk dapat manfaatkan sebaik mungkin mana kala ketika pagi harus berjemur bisa menggunakan kursi roda.

Baca Juga:  Diduga Terlibat Penimbunan BBM, Masyarakat Desak Pemilik SPBU 23.353.18, Pecat Manager dan Pengawas 

“Tanpa di bopong dan saya juga berharap kami selaku pemerintah desa bisa dapat meringankan beban saudara-saudara yang menunggu keluarga yang sedang sakit bisa dapat beraktivitas karena sudah ada kursi roda,” ujar Kades Rusli.

Tidak hanya itu Kades Rusli juga menambahkan pemerintah desa juga tadi membagikan bantuan sembako untuk masyarakat yang membutuhkan.

“Semoga dengan adanya bantuan ini dapat bisa bermanfaat untuk masyarakat saya,” pungkasnya. (Indra Jaya)

Berita Populer

Rawan Kecelakaan Paguyuban Trans Peduli Ganti Lampu Penerangan Sebanyak 8 Titik

Lampung Selatan (HO) - Demi kepentingan bersama masyarakat paguyuban Trans peduli Desa Trans Tanjungan Kecamatan Katibung Kabupaten Lampung Selatan Provinsi Lampung melakukan pergantian lampu...

Dana Desa Pekon Sukoharum Tahap 3 Anggaran 2023 dan 2024. Diduga Jadi Ajang Korupsi

Pringsewu (HO) - Pemerintah Pekon Sukoharum Kecamatan Adiluwih Kabupaten Pringsewu Provinsi Lampung diduga simpankan anggaran Dana Desa (DD) tahun anggaran 2023 tahap 3 dan...