Selasa, November 26, 2024

Karang Taruna Pekon Bulurejo Silaturahmi Lewat Turnamen Futsal

“Tim Papa Muda Pringsewu yang menjadi juara 1”

Pringsewu (HO) – Selama 2 Tahun Pandemi Covid- 19 melanda tanah Air, Pekon Bulurejo Kecamatan Gadingrejo Kabupaten Pringsewu Lampung Gelar Turnamen Futsal Manunggal Jaya Cup Tahun 2022 yang di ikuti 64 Tim dari dalam Kabupaten Pringsewu yang di wakili setiap Kecamatan dan ada juga dari Kabupaten Pesawaran dan Lampung Tengah dengan tema Silaturahmi, dan Tingkatkan Sinergitas dikalangan generasi muda serta mencari Bibit Atlit berprestasi.

Kepala Pekon Bulurejo Suherman setelah berakhir nya pertandingan mengatakan turnamen tersebut sebagai ajang silaturahmi  dan menjaring bibit-bibit dan di ikuti 64 Tim masing-masing dari Kabupaten Pringsewu, Kabupaten Pesawaran dan Lampung Tengah.

“Hari ini Grand Final menemukan 2 Tim terbaik dari Papa Muda Pringsewu dan Tim TC Plastik Pekon Bulurejo yang di menangkan oleh papa muda Pringsewu,” terang Kakon Suherman, kepada Media Handalonline.com, setelah memberikan trofi kepada Tim Papa muda Pringsewu yang menjadi juara 1, Minggu sore (24/7/2022).

Kepala Pekon Suherman juga menambahkan kegiatan ini di gelar di lapangan pekon nya yang bekerja sama dengan Karang Taruna Pekon Bulurejo, dan sejak awal kegiatan turnamen di gelar di lapangan Dusun Bulu Manis RW 4 Pekon Bulurejo.

“Alhamdulillah artinya semangat Karang Taruna ini mempunyai inovasi dan inisatif untuk menggerak kannya, saya selaku kepala pekon semoga ini bisa untuk lebih di tingkatkan lagi kedepanya khusunya di kabupaten kita Pringsewu supaya setelah dua tahun kita pandemi Covid 19 kegiatan semua sempat tertunda dan saat ini kita biasa mulai kembali,” kata Kakon Suherman.

Dia menambahkan, kegiatan tersebut yang paling utama menggali bibit bibit unggul untuk atlit futsal yang nanti nya akan mengharumkan nama Kabupaten Pringsewu Khusunya serta Provinsi Lampung.

“Dan saya berpesan kepada Tim futsal Pekon Bulurejo selalu koordinasi dan semangat kompak dan saya selaku Kepala Pekon akan selalu mendukung kegiatan kegiatan yang positip. untuk generasi-generasi di bidang olahraga untuk muda mudi Pekon Bulurejo lebih baik lagi kedepannya,” ucap kakon.

Terpisah Ketua Karang Taruna Nerimo mengatakan tujuan mengadakan turnamen futsal tersebut dalam rangka menjalin tali silaturahmi antar club yang bertujuan untuk mencari bibit-bibit unggul supaya nantinya bisa dibimbing sehingga menjadi pemain yang lebih baik dan berprestasi.

“Kegiatan kita mulai tanggal 19 Juni dan terakhir tanggal 24 Juli 2022 dilaksanakan di Pekon Bulurejo. Kegiatan ini sepenuhnya di dukung oleh bapak Kepala Pekon kami tercinta Suherman beserta pemerintahan Pekon Bulurejo. dan yang menjadi juara 1 yaitu Tim Papa Muda dari Pringsewu dan untuk Tim dari Bulurejo bernama manunggal Jaya dan Putra BSA  kemudian Tim Papa muda Pringsewu bertemu Tc Plastik Tim dari Pekon Bulurejo yang mendapatkan juara 2 dan Juara 3 dari  Universitas Aisyah dari Kabupaten Pringsewu,” jelas Ketua Karang Taruna Nerimo.

Ketua karang Taruna juga juga mengatakan dalam kegiatan ini yang pertama yaitu untuk menjalin silaturahmi antar club, yang kedua untuk mencari bibit-bibit unggul supaya nantinya bisa di bimbing lagi.

“Saya selaku Ketua Karang Taruna Pekon Bulurejo mewakili TIM Futsasl yang ada di Kabupaten Pringsewu ada sedikit pesan yang ingin saya sampaikan yaitu Dispora Kabupaten Pringsewu supaya lebih memperhatikan lagi kalau bisa turun dari pekon ke pekon mencari bibit-bibit atau pemuda-pemuda dibidang olahraga futsal, sepak bola maupun bola voly karena banyak sekali Bibit-bibit asli putra daerah Pringsewu yang berbakat,” harapnya.

“Yang nantinya bisa di didik dan di bimbing untuk mengharumkan nama Kabupaten Pringsewu dan saya ucapkan terimakasih atas dukungan Pemerintah Pekon Bulurejo sejak Awal sampai Turnamen ini berakhir berjalan dengan sukses dan meriah,” pungkasnya.

Dalam Kegiatan Grand Final turnamen Futsal manunggal Jaya Cap dari Pantauan Media Handalonline.com kegiatan ini tetap menerapkan Prokes dan juga terlihat hadir Itu Babhinkamtibmas Aipda Edi Santoso Anggota Karang Taruna dan Seluruh Aparatur Pekon  Serta tokoh Pemuda Pekon Bulurejo. (Indra Jaya)

Berita Populer

Diresmikan Bupati, Jembatan Way Sekampung Desa Pujo Rahayu-Lumbirejo Jadi Penunjang Ekonomi

Pesawaran (HO) - Bupati Pesawaran Dendi Ramadhona menghadiri acara Peresmian Jembatan Way Sekampung yang menghubungkan Ruas Jalan di Desa Pujo Rahayu dan Desa Lumbirejo,...

Peringati HGN Ke-79 UPTD SDN 6 Teluk Pandan Dimeriahkan Berbagai Perlombaan

"Guru hebat Indonesia kuat Selamat hari guru teruslah menjadi cahaya bagi generasi penerus bangsa" Pesawaran (HO) - Dalam rangka memperingati Hari Guru Nasional (HGN) dan...
error: Content is protected !!