Rabu, Februari 12, 2025

Kembali Atlet Cabor Tenis Meja PWI Lampung Raih Juara

Yogyakarta (HO) – Atlet Cabang Olahraga (Cabor) Tenis Meja nomor beregu Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Lampung kembali sabet juara dua dan tiga dalam gelaran Pra Porwanas yang digelar di Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY).

“Iya hari ini kita menurunkan Heri Kodri bersama Darwin dan Adi berpasangan dengan Edo, kedua pasangan tersebut bertemu dengan pasangan kedua atlet yang diturunkan oleh PWI Yogyakarta,” ujar Ismail ketua PWI Pesawaran yang juga koordinator Cabor Tenis Meja PWI Lampung. Jumat (12/11/2021).

Dirinya berharap, dengan digelarnya Pra Porwanas ini dapat melihat seberapa jauh kesiapan para atlet khususnya Cabor Tenis Meja dalam menyambut PORWANAS yang akan diadakan tahun depan.

Baca Juga:  Pudin Kades Mekar Jaya Terancam Masuk Bui

“Alhamdulillah hasilnya cukup memuaskan dengan diperolehnya juara II pasangan Heri Kodri dan Darwin, sedangkan juara III pasangan Adi dan Edo, tentu ini menjadi catatan kita, walaupun hasilnya cukup memuaskan tapi target kita PORWANAS tahun depan medali emas,” ujar dia.

Sementara itu Agus koordinator Cabor Tenis Meja dalam Pra Porwanas Yogyakarta mengatakan, untuk Tenis Meja beregu di ikuti dua Provinsi, yang mengirimkan atletnya untuk latih tanding.

Baca Juga:  Masyarakat Desak APH Panggil dan Periksa Kades Sindang Sari Terkait Dana Desa

“Semoga dengan diadakannya Pra Porwanas ini, para atlet yang akan mengikuti Porwanas tahun depan dapat lebih siap lagi guna mendapatkan hasil yang memuaskan,” katanya.

Sebelumnya Cabor Tenis Meja untuk perorangan PWI Lampung Heri Kodri memperoleh juara tiga berhasil menumbangkan petenis tuan rumah dengan skor akhir 3-1.

Sedangkan untuk juara pertama dan kedua diborong petenis tuan rumah, Ningrumakso sebagai juara I dan Toto raih juara II. (Red)

Berita Populer

Pudin Kades Mekar Jaya Terancam Masuk Bui

"Kejaksaan Negeri akan berkoordinasi dengan Inspektorat Turunkan Tim ke Lapangan" Lampung Selatan (HO) - Masyarakat Desa Mekar Jaya Kecamatan Merbau Mataram Kabupaten Lampung Selatan Provinsi...

Belum Lama Menjabat Kinerja Kades Maryatun Dipertanyakan DD Terindikasi KKN

"Dinasti jabatan Kades Purwotani dikeluhkan masyarakat APH juga diminta periksa Sutrisno mantan Kades diduga korupsi DD" Lampung Selatan (HO) - Masyarakat Desa Purwotani Kecamatan Jati...
error: Content is protected !!