Senin, November 25, 2024

Fokus Pendidikan dan Integritas, Ini Pesan Kapolres Pesawaran

Pesawaran (HO) – Police Goes to School menjadi momen istimewa bagi Pejabat Utama (PJU) Polres Pesawaran, yang serentak hadir di berbagai SMA di Kabupaten Pesawaran untuk memberikan arahan penting kepada pelajar. Para PJU, dengan penuh semangat, menyampaikan pesan-pesan edukatif tentang kedisiplinan, bahaya narkoba, serta pengaruh buruk judi online yang kini banyak menyasar kalangan remaja.

Masing-masing PJU berperan sebagai pembina upacara, memberikan pandangan mendalam kepada para siswa mengenai pentingnya menjaga diri dari kenakalan remaja dan fokus pada tujuan hidup. Mereka mengajak siswa untuk menjauhi tindakan yang dapat merugikan masa depan, seperti penyalahgunaan narkoba dan perjudian. PJU juga menekankan nilai-nilai disiplin, terutama dalam berlalu lintas, sebagai wujud tanggung jawab terhadap keselamatan diri sendiri dan orang lain.

Baca Juga:  Diresmikan Bupati, Jembatan Way Sekampung Desa Pujo Rahayu-Lumbirejo Jadi Penunjang Ekonomi

Sebagai pemimpin utama kegiatan, Kapolres Pesawaran AKBP Maya Henny Hitijahubessy, S.H., S.I.K., M.M., turut serta memberikan arahan mengenai pentingnya fokus pada pendidikan dan menjaga integritas diri sebagai generasi penerus bangsa. Usai upacara, seluruh siswa menerima susu dan roti sebagai simbol perhatian dari Polres Pesawaran.

Dengan berakhirnya kegiatan ini, Police Goes to School berhasil membangun kesadaran disiplin serta komitmen para siswa untuk menjauhi pengaruh buruk, membawa dampak positif dan motivasi untuk menjadi pelajar yang bertanggung jawab dan berkarakter baik. (Rls)

Berita Populer

Diresmikan Bupati, Jembatan Way Sekampung Desa Pujo Rahayu-Lumbirejo Jadi Penunjang Ekonomi

Pesawaran (HO) - Bupati Pesawaran Dendi Ramadhona menghadiri acara Peresmian Jembatan Way Sekampung yang menghubungkan Ruas Jalan di Desa Pujo Rahayu dan Desa Lumbirejo,...

Peringati HGN Ke-79 UPTD SDN 6 Teluk Pandan Dimeriahkan Berbagai Perlombaan

"Guru hebat Indonesia kuat Selamat hari guru teruslah menjadi cahaya bagi generasi penerus bangsa" Pesawaran (HO) - Dalam rangka memperingati Hari Guru Nasional (HGN) dan...
error: Content is protected !!