Selasa, November 26, 2024

Ini Profil Eka Suci Lestari, Srikandi Berparas Ayu, Caleg DPRD Dapil 1 Lamsel

Lampung Selatan (HO) – Politisi muda ramai ramai berkompetisi di Pileg 2024 mendatang, termasuk di Kabupaten Lampung Selatan Provinsi Lampung, Salah satunya Eka Suci Lestari merupakan salah satu Caleg Muda berparas ayu yang ingin berkiprah di DPRD Kabupaten Lampung Selatan, mereka merasa terpanggil oleh partai untuk menarik suara milenial dan generasi penerus, Ia Maju dari Partai Gelora Indonesia di Dapil Lampung Selatan 1 Kalianda – Rajabasa.

“Saya jatuhkan pilihan untuk maju berkompetisi Politik ikut jadi caleg DPRD Kabupaten Lampung Selatan pada pemilu 2024 mendatang kepada partai Gelora Indonesia. Saya memilih dapil 1 Kalianda – Rajabasa, karena saya ingin membesarkan Gelora Indonesia di Lampung Selatan, di samping itu juga saya ingin membangun daerah ini kearah yang lebih baik lagi, walaupun pengalaman yang telah saya dapati selama ini belum semaksimal mungkin,” ucap Uci sapaan akrabnya dengan warga Jumat (11/8/2023).

Baca Juga:  Realisasikan Anggaran Dana Desa, Kakon Tunggul Pawenang Heru Efendi Bangun Jalan Rabat Beton

Dikatakan nya, dengan adanya duduk sebagai anggota legislatif maka peluang besar untuk meraih anggaran pembangunan yang ada di Lampung Selatan untuk membangun bersama – sama masyarakat Kalianda – Rajabasa ini.

“Tanah Kalianda – Rajabasa kebetulan tanah kelahiranku, ketimbang harus mencalonkan di daerah lain mending ditanah kelahiranku sendiri. Selama ini banyak teman, sahabat bahkan saudara dekat meminta saya agar mau mewakili untuk mengabdi membangun daerah Kalianda – Rajabasa melalui jalur legislatif,” ucap Wanita muda yang sering disapa Uci.

Tentu katanya, dirinya sangat berterima kasih kepada para dukungan dan dorongan dari saudara atau warga di Kecamatan Kalianda Rajabasa, dia pun menyambut baik sebagai amanah yang harus diperjuangkan demi kemajuan daerah ini.

Baca Juga:  Kunker di SD IT Iqro Gedong Tataan, Bupati Pesawaran Serahkan Penghargaan

“Saya maju sebagai caleg DPRD Lampung Selatan ini untuk pertama kalinya, namun walaupun saya bukanlah sosok berpengalaman tapi sedikit mengerti didunia politik,” tutur Eka Suci Lestari berparas ayu itu.

“Apalagi saat ini saya sangat mensuport untuk membesarkan partai Gelora Indonesia ini,” timpalnya.

Lanjutnya, dengan usia yang tergolong muda untuk ukuran legislatif di Kabupaten Lampung Selatan, tidak menjadi tolak ukur, menjadi wanita muda yang bermasyarakat akan memberikan pengalaman adanya nyata membantu Pemerintah membangun Lampung Selatan.

“Semoga dengan dorongan masyarakat yang kuat tersebut, apa yang kita wujudkan bersama terwujud dengan menjadi salah satu pemenang dalam kontestasi Pemilu Legislatif untuk 2024 mendatang,” pungkas Wanita muda kelahiran 1994 ini. (Indra Jaya)

Berita Populer

Diresmikan Bupati, Jembatan Way Sekampung Desa Pujo Rahayu-Lumbirejo Jadi Penunjang Ekonomi

Pesawaran (HO) - Bupati Pesawaran Dendi Ramadhona menghadiri acara Peresmian Jembatan Way Sekampung yang menghubungkan Ruas Jalan di Desa Pujo Rahayu dan Desa Lumbirejo,...

Peringati HGN Ke-79 UPTD SDN 6 Teluk Pandan Dimeriahkan Berbagai Perlombaan

"Guru hebat Indonesia kuat Selamat hari guru teruslah menjadi cahaya bagi generasi penerus bangsa" Pesawaran (HO) - Dalam rangka memperingati Hari Guru Nasional (HGN) dan...
error: Content is protected !!