Jumat, Januari 30, 2026

Tingkatkan Sinergitas, Kapolres Pesawaran Gelar Coffee Morning Bersama Lembaga Media, Ormas dan LSM

Pesawaran (HO) – Guna meningkatkan sinergitas dalam menjaga Keamanan dan ketertiban di Bumi Andan Jejama, Kapolres Pesawaran AKBP Heri Sulistyanto Nugroho, S.H, M.H, menggelar Coffe Morning bersama lembaga Media, Organisasi Masyarakat (Ormas) dan Lembaga Sosial Masyarakat (LSM) se-kabupaten setempat.

Kapolres Pesawaran AKBP Heri Sulistyo Nugroho mengatakan kegiatan tersebut dilangsungkan dalam rangka menjaga harkamtibmas di wilayah Kabupaten Pesawaran sekaligus meningkatkan jalinan silaturahim bersama seluruh elemen masyarakat di Bumi Andan Jejama.

“Tolong dikoreksi kalau salah, hadis tentang putus silaturahim menekankan bahwa orang yang memutus silaturahmi akan diancam tidak masuk surga dan mendapatkan siksa yang dipercepat di dunia selain azab akhirat,” ujar dia.

AKBP Heri juga menuturkan,bahwa terkait informasi yang dibutuhkan oleh masyarakat maupun keperluan media massa disampaikan secara terbuka dan akuntabel.

Baca Juga:  Kapolres Pesawaran AKBP Alvie Granito Panditha Ajak Insan Pers Terlibat Jaga Kamtibmas

“Silahkan komunikasikan, bisa melalui Si Humas ataupun langsung ke saya dan bisa juga kepada masing-masing kepala satuan (kasat) manakala ingin memerlukan informasi,” tutur dia.

Kegiatan tersebut diikuti organisasi pers, lembaga swadaya masyarakat dan sejumlah organisasi massa dan tokoh di Bumi Andan Jejama. Kemudian, Kapolres Pesawaran bersama seluruh jajaran Pejabat Utama (PJU) Polres Pesawaran Polda Lampung.

Ketua Persatuan Wartawan Indonesia Kabupaten Pesawaran, M.Ismail, S.H, saat memberikan sambutan mewakili lembaga Media

Menanggapinya, Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Pesawaran Ismail mengatakan bahwa dengan keterbukaannya Polres Pesawaran terkait informasi publik maka akan mempermudah kerja media massa atau wartawan dalam menjalankan tugas jurnalistiknya.

“Kinerja dari Pers, bekerja sesuai dengan kaidah jurnalistik, mengumpulkan data dan keterangan kemudian ditulis dan disampaikan ditengah publik melalui media online,TV maupun media cetak dan kami juga menerima kritikan atau masukan secara terbuka,” terangnya.

Baca Juga:  Konflik SDS Handayani Berakhir Damai, KBM Kembali Normal, Yani: Utamakan Masa Depan Anak

Kemudian, Ketua Pemuda Pancasila Kabupaten Pesawaran Murni Ahmadi juga menambahkan bahwa kegiatan yang dimaksud merupakan hal yang positif dalam menjaga keamanan dan ketertiban ditengah masyarakat.

“Kalau Polres aja siap dikritik dan diberi masukan, maka kami sebagai organisasi massa juga siap diberi peringatan untuk yang lebih baik ataupun hal yang sama yakni kritikan yang membangun,” kata dia.

Kegiatan tersebut berlangsung dengan diapresiasi dari semua kalangan dan diharapkan dapat menjadi rujukan untuk tetap menjaga ketertiban dan keamanan di Bumi Andan Jejama.  (Red)

Berita Populer

Tokoh Lampung Alzier Dianis Thabranie Dukung Penuh Polri di Bawah Komando Presiden RI 

Lampung (HO) – Tokoh masyarakat Lampung, M Alzier Dianis Thabranie, menegaskan komitmennya untuk mendukung penuh Polri yang berada di bawah kepemimpinan Presiden Prabowo Subianto. Menurutnya,...

Masyarakat Apresiasi Satlantas Polres Pesawaran, Kawal Pasien ke Rumah Sakit

Pesawaran (HO) - Masyarakat Kabupaten Pesawaran Provinsi Lampung sangat mengapresiasi kinerja Satuan Lalulintas (Satlantas) Polres Pesawaran dalam pengawalan salah satu warga Pesawaran menuju rumah...
error: Content is protected !!