Jumat, Januari 30, 2026

Kajari Lampung Selatan Afni Carolina Raih Anugerah Sahabat Media dari SMSI Pusat

Jakarta (HO) – Kepala Kejaksaan Negeri (Kejari) Kabupaten Lampung Selatan (Lamsel), Afni Carolina, S.H., M.H.  meraih anugerah sahabat media dari Serikat Media Siber Indonesia (SMSI) Pusat. Anugerah diberikan Ketua Umum SMSI, Firdaus pada acara Konvensi Nasional SMSI di The Jayakarta Hotel, Jakarta, Jumat (25/7/2025). Turut mendampingi dalam penyerahan anugerah tersebut, Kepala Seksi Intel Kejari Lamsel, Volanda Azis Saleh, S.H., S.E., M.H.

Pemberian anugerah tersebut merupakan usulan dari Pengurus SMSI Provinsi Lampung. Dimana Afni Carolina, S.H., M.H. selama menjabat Kajari Lamsel, sosok wanita sebagai penegak hukum di Wilayah Provinsi Lampung yang Humanis dan Tegas serta Dekat dengan Media.

”Terima kasih atas anugerah yang diberikan SMSI ke kami. Semoga diberikannya anugerah ini, semakin baik hubungan Adhyaksa dengan kalangan media,” kata Afni Carolina, SH, MH. saat memberikan testimoninya.

Baca Juga:  Konflik SDS Handayani Berakhir Damai, KBM Kembali Normal, Yani: Utamakan Masa Depan Anak

Adanya media massa, lanjut wanita yang pernah menjabat sebagai penyidik di KPK ini, sangat penting khususnya dalam mensosialisasikan kinerja di kalangan kejaksaan.

“Semoga anugerah ini semakin membuat semangat kinerja kami,” kata Kajari Lamsel yang akan mutasi ke Kejaksaan Agung ini.

Ketua SMSI Lampung, Donny Irawan, SE mengatakan bahwa Afni Carolina, S.H., M.H.  layak diberi anugerah yang mana selama bertugas di Provinsi Lampung beliau sangat tegas serta dekat dengan kalangan media.

Mantan anggota DPRD Lampung tersebut berharap kepada penegak hukum lain, bisa bersinergi dengan media. Karena penegak hukum memerlukan media untuk mensosialisasikan kinerjanya kepada masyarakat. Karena masyarakat mengharapkan penegakan hukum yang berkeadilan dan terbuka.

Baca Juga:  Proyek Renov 2,8 M Gedung DPRD Tanggamus Diduga Jadi Bancakan Oknum Pimpinan Dewan

Ketua Umum SMSI, Firdaus ucapkan terimakasih kepada para penerima anugerah dari baik dari kepolisian dan kejaksaan pihak pihak swasta. Ia juga mengucapkan selamat kepada pengurus Lembaga Konsultasi Bantuan Hukum (LKBH) SMSI yang baru saja dilantik. Sebagai ketua LKBH SMSI Pusat, Riyan Ali Akbar, S.H., M.H.

”Kepada pengurus LKBH SMSI yang baru dilantik, semoga mampu mengemban amanah yang diberikan untuk mewujudkan, membangun dan menegakkan supremasi hukum menuju Indonesia Emas 2045,” pesan Firdaus.   (Red)

Berita Populer

Masyarakat Apresiasi Satlantas Polres Pesawaran, Kawal Pasien ke Rumah Sakit

Pesawaran (HO) - Masyarakat Kabupaten Pesawaran Provinsi Lampung sangat mengapresiasi kinerja Satuan Lalulintas (Satlantas) Polres Pesawaran dalam pengawalan salah satu warga Pesawaran menuju rumah...

Ketua MPAL Pesawaran Dukung Penuh, Polri di Bawah Komando Presiden RI

Pesawaran (HO) - Majelis Punyimbang Adat Lampung (MPAL) Kabupaten Pesawaran Provinsi Lampung mendukung penuh Polri tetap berada di bawah komando Presiden RI. Ketua MPAL Kabupaten...
error: Content is protected !!