Lampung Selatan (HO) – Mengikuti program Presiden Republik Indonesia (Rl) Prabowo Subianto tentang Pembentukan Koperasi Desa Merah Putih Pemerintah desa (Pemdes) Gedung Agung, Kecamatan Jati Agung, Kabupaten Lampung Selatan, Provinsi Lampung melaksanakan kegiatan pembentukan anggota penyaringan koperasi desa di balai desa setempat.
Martono Kepala Desa Gedung Agung membenarkan, pihaknya tadi siang telah melaksanakan kegiatan pembentukan Penjaringan Koperasi Desa Merah Putih. Kegiatan tersebut bertujuan untuk melakukan penjaringan anggota.
“Sejumlah kurang lebih 10 orang dan sudah ditetapkan pengurus yaitu 5 orang sisanya menjadi anggota koperasi Merah Putih Desa Gedung Agung,” ujar Martono Kades Gedung Agung Kepada Handalonline.com Rabu (14/5/2025).

Kades Martono menjelaskan, tujuan dibentuknya Koperasi Merah Putih adalah instruksi dari Bapak Presiden Prabowo Subianto dan harus kita laksanakan.
Lebih lanjut dia mengatakan, dengan sudah terbentuknya kepengurusan Koperasi Merah Putih yang ada di desa.
“Semoga nantinya dapat mensejahterakan masyarakat, dan dapat benar-benar dimanfaatkan oleh masyarakat desa. Kemudian untuk mempertahankan ketahanan pangan karena semua akses petani bisa dikelola melalui Koperasi Merah Putih. Kegiatan tersebut dapat disalurkan di koperasi, nantinya para petani dapat dengan mudah menjual hasil bumi dan semoga penghasilan masyarakat dapat melimpah sehingga masyarakat bisa Sejahtera,” ungkap nya.
Kemudian, dia juga menghimbau setelah terbentuknya kepengurusan Koperasi Merah Putih yang ada di desa nya dia berpesan kepada pengurus agar dapat menjalankan amanah.
“Menjaga kepercayaan, terutama masyarakat desa supaya stabil dan bisa berjalan dengan baik. Tujuannya supaya dapat benar-benar Koperasi Merah Putih bermanfaat dan bisa meningkatkan perekonomian masyarakat, maka dari itu anggota pengurus benar-benar harus bertanggung jawab agar desa kita dapat semakin maju dan berkembang,” jelas Kades Martono.

Di akhir statement nya, Kades Martoyo menghimbau Khususnya untuk masyarakat desa Gedung Agung dia berharap agar masyarakat ikut berpartisipasi setelah dibentuknya koperasi Merah Putih.
“Saya sangat berharap masyarakat dapat ikut menjadi bagian anggota, supaya dapat memudahkan komunikasi penambahan modal. Karena di situ ada kegiatan koperasi simpan pinjam untuk penambahan modal masyarakat” pungkasnya.
Dalam kegiatan Penjaringan Koperasi Merah Putih Desa Gedung Agung juga dihadiri pihak dari Kecamatan Jati Agung, serta pendamping desa. Kemudian Tokoh masyarakat, kelompok tani, tokoh pemuda BPD, Seluruh Aparatur Desa Gedung Agung, dan juga terlihat hadir Babinsa dan Bhabinkamtibmas Desa Gedung Agung (red)