Pesawaran (HO) – Sudah menjadi rutinitas tahunan menjelang hari raya idul Fitri menggelar doa bersama Istighosah dan memberikan santunan kepada anak yatim piatu dan kaum dhuafa Pemerintah desa (Pemdes) Sukamaju Kecamatan Punduh Pidada Kabupaten Pesawaran Provinsi Lampung berjalan sukses di kediaman kepala desa.
Virman Ardana, S.pd.l Kepala Desa Sukamaju menjelaskan pihaknya sukses melaksanakan kegiatan rutin yaitu kegiatan doa bersama Istighosah dan pemberian santunan.
“Kegiatan rutin tersebut bertujuan menjadi ajang silaturahmi Selanjutnya Pemerintah desa mengadakan kegiatan yang sudah kita gelar artinya bukan kali ini saja kegiatan rutin ini bertujuan yang pertama melaksanakan kegiatan berdoa bersama dan mengirimkan doa kepada orang-orang terdahulu yang sudah membesarkan nama Desa Sukamaju yang sudah mendahului kita,” terang Virman Ardana, S.pd.l kepada Handalonline.com Rabu (26/3/2025).
Lebih lanjut Virman Ardana S.pd.l mengatakan selanjutnya mereka mendoakan orang tua dari anak-anak karena yang berkumpul banyak anak yatim dan anak yatim piatu pihaknya juga bersama-sama mendoakan orang tua mereka yang sudah mendahului mereka.
“Tidak hanya menggelar doa bersama dalam kegiatan tersebut juga ada koin Pendidikan yang mana kita beri kesan pesan bahwasanya kepada mereka artinya bukan keinginan seperti itu melainkan takdir menjadi yatim piatu atau yatim dan memberikan pesan kepada mereka bahwasanya selalu mengingat dan mendoakan orang tua mereka masing-masing Sesuai dengan keyakinan mereka,” ujar nya.
Selain itu kades Sukamaju menerangkan bahwa pihaknya telah menyalurkan kepeduliannya kepada seluruh anak-anak yang di tinggalkan orang tuanya sebanyak 27 anak dan kaum duafa hal ini adalah bentuk kepedulian Pemerintah desa dan memang menjadi agenda rutin.
“Kegiatan tersebut kami lakukan saat menjelang hari raya idul Fitri tentunya kita disini jika bicara nilai tentunya tidak seberapa akan tetapi jika bentuk perhatian tentunya tiada Tara dan yang pastinya semoga bermanfaat ucap,” Kades Virman Ardana, S.pd.l.
Kades Sukamaju menceritakan ada dua anak yatim piatu yang sudah duduk di bangku kelas 3 Sekolah menengah atas (SMA) dan berharap agar mendapatkan beasiswa untuk mengenyam pendidikan selanjutnya ke jenjang lebih tinggi demi masa depan mereka.
“Benar ada dua anak yatim piatu sudah kelas 3 SMA saya masih bingung belum menemukan solusi untuk kedua anak tersebut kemudian cita-citanya ingin menjadi apa atau ingin kuliah atau seperti apa kedepannya namun belum menemukan beasiswa yang akan menampungnya bisa disalurkan untuk kedua adik-adik ini,” timpal Virman Ardana, S.pd.l.
Di akhir statement-nya Virman Ardana, S.pd.l Kades Sukamaju menyampaikan menjelang hari raya idul Fitri 1446 H dirinya menghimbau kepada khususnya masyarakat Desa Sukamaju Selamat datang pemudik.
“Insya allah aparatur desa siap melayani siap mengayomi kedatangan bapak Ibu sanak saudara yang pulang mudik kami dari pemerintah desa siap melayani,” pungkas Kades yang ada di wilayah ujung pesisir Kabupaten berjuluk bumi Andan jejama.
Dalam kegiatan tersebut yang berlangsung Senin (24/3/2025) di kediaman kepala desa Acara tersebut juga di hadiri oleh ketua BPD aparatur desa Sukamaju dan tokoh agama Semoga kelak anak-anak inilah yang akan menyongsong generasi Emas. (red)