Selasa, November 26, 2024

Percepat Akselerasi Roda Pembangunan, Bupati Pesawaran Lantik Ratusan Pejabat Eselon III dan IV

Pesawaran (HO) – Bupati Pesawaran Dendi Ramadhona, melantik ratusan Pejabat administrator dan pejabat pengawas di lingkungan pemerintah kabupaten setempat, yang digelar di Gedung Serba Guna (GSG) Pesawaran.

Bupati Pesawaran Dendi Ramadhona berpesan kepada 299 pejabat baik eselon III dan IV yang baru dilantik, agar dapat dengan cepat beradaptasi diposisi yang baru, guna mempercepat akselerasi roda pembangunan di Pesawaran.

“Kepada eselon III dan IV yang pada hari ini dilantik, saya tidak mau dengar bahasa-bahasa kiasan yang menggambarkan jabatannya sekarang, semua jabatan tujuannya sama yaitu memajukan dan mempercepat pembangunan di Pesawaran,” ujarnya. Senin (6/12/2021).

Baca Juga:  Lokmin Lintas Sektor Triwulan IV UPT Puskesmas Simpur dan Sosialisasi Integrasi Layanan Primer

Dirinya mengatakan, dia meminta agar para pejabat yang dilantik benar-benar berkerja, karena tupoksi dalam berkerja ini bukan semata mendapatkan uang, tetapi jabatan adalah amanah yang harus diwujudkan dengan program nyata yang berdampak langsung kepada masyarakat.

“Sekali lagi, selamat berkerja, mulailah untuk berlomba-lomba menunjukkan yang terbaik dalam melayani masyarakat, dan raihlah prestasi sebanyak-banyaknya di tempat yang baru,” ujar dia.

Dirinya juga mengatakan, dalam situasi pandemi saat ini ada beberapa pekerjaan rumah yang harus diselesaikan bersama-sama, mulai dari percepatan vaksinasi sampai dengan percepatan pemulihan ekonomi di Pesawaran.

Baca Juga:  Peringati HGN Ke-79 UPTD SDN 6 Teluk Pandan Dimeriahkan Berbagai Perlombaan

“Kepada para pejabat yang dilantik agar dapat terus berinovasi, dan memunculkan ide-ide baru yang positif demi masyarakat Bumi Andan Jejama,” kata dia.

“Saya ucapkan selamat kepada para pejabat yang baru dilantik, segera lakukan pekerjaan dibidangnya masing-masing, berikan pelayanan yang terbaik untuk masyarakat,” katanya.

Diketahui, Bupati Pesawaran Dendi Ramadhona melantik 85 pejabat eselon III mulai dari Sekretaris Dinas sampai pada Camat, kemudian 214 eselon IV dari 45 Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang ada. (Red)

Berita Populer

Diresmikan Bupati, Jembatan Way Sekampung Desa Pujo Rahayu-Lumbirejo Jadi Penunjang Ekonomi

Pesawaran (HO) - Bupati Pesawaran Dendi Ramadhona menghadiri acara Peresmian Jembatan Way Sekampung yang menghubungkan Ruas Jalan di Desa Pujo Rahayu dan Desa Lumbirejo,...

Peringati HGN Ke-79 UPTD SDN 6 Teluk Pandan Dimeriahkan Berbagai Perlombaan

"Guru hebat Indonesia kuat Selamat hari guru teruslah menjadi cahaya bagi generasi penerus bangsa" Pesawaran (HO) - Dalam rangka memperingati Hari Guru Nasional (HGN) dan...
error: Content is protected !!