Kamis, November 7, 2024

Diputus 2 Tahun, KPK Eksekusi Leonardo Ke Lapas Tangerang

Jakarta (HO) – Diputus selama 2 tahun penjara Komisaris Utama PT Minarta Dutahutama Leonardo Jusminarta Prasetyo, akhirnya Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mengeksekusi nya ke Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas I Tangerang, Banten, berdasarkan putusan yang telah berkekuatan hukum tetap.

Leonardo adalah terpidana penyuap mantan Anggota IV Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Rizal Djalil dalam perkara suap proyek pembangunan Sistem Penyediaan Air Minum (SPAM) di Kementerian PUPR pada tahun anggaran 2017/2018.

Plt. Juru Bicara KPK Ali Fikri mengatakan bahwa jaksa eksekusi KPK Andry Prihandono, telah melaksanakan putusan PN Tipikor pada PN Jakarta Pusat Nomor: 67/Pid.Sus-TPK/2020/PN.Jkt.Pst tanggal 1 Maret 2021.

Baca Juga:  Nanda-Anton Gelar Dialog, Pemuda Titip Pesawaran 5 Tahun Kedepan

“Atas nama terpidana Leonardo Jusminarta Prasetyo dengan cara memasukkan terpidana ke Lapas Kelas I Tangerang untuk menjalani pidana penjara selama 2 tahun dikurangi selama berada dalam tahanan,” ucap Ali dalam keterangannya di Jakarta, Rabu (10/3/2021).

Selain itu, Leonardo juga dibebankan untuk membayar denda sejumlah Rp250 juta dengan ketentuan apabila denda tersebut tidak dibayar diganti dengan pidana kurungan selama 3 bulan.

Sebelumnya, majelis hakim Pengadilan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor) Jakarta, Senin (1/3), menyatakan Leonardo terbukti menyuap Rizal dan pejabat Kementerian PUPR sebesar 100.000 dolar Singapura (sekitar Rp1,068 miliar) dan 20.000 dolar AS (sekitar Rp283,56 juta) sehingga totalnya mencapai Rp1,35 miliar.

Baca Juga:  Pekon Sidodadi Menggelar Musrenbangdes Tahun Anggaran 2025 

Vonis tersebut sama dengan tuntutan jaksa penuntut umum (JPU) KPK yang meminta agar Leonardo divonis 2 tahun penjara ditambah denda Rp200 juta subsider 5 bulan kurungan.

Leonardo terbukti melakukan dakwaan pertama Pasal 5 Ayat (1) Huruf b Undang-Undang Nomor 31 Tahun 1999 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi sebagaimana diubah dengan UU No. 20 Tahun 2001 juncto Pasal 55 Ayat (1) ke-1 KUHP. (Ant/Red)

Berita Populer

Mucikari Jaringan PRostitusi Online, Diringkus Polda Lampung

Lampung (HO) - Tim Renakta Ditreskrimum Polda Lampung menggerebek kontrakan yang dijadikan lokasi prostitusi online  di Gang Kemala, Sepang Jaya, Kecamatan Kedaton, Kota Bandar...

Pekon Sidodadi Menggelar Musrenbangdes Tahun Anggaran 2025 

"Musrenbangdes Pekon Sidodadi Ambulance Pekon/desa dan Infrastruktur Jadi Prioritas tahun 2025" Pringsewu (HO) - Pekon/Desa Sidodadi Kecamatan Pagelaran Kabupaten Pringsewu Provinsi Lampung menggelar Musyawarah Perencanaan...
error: Content is protected !!