Kamis, Januari 23, 2025

Maret 2021, Polres Pesawaran Targetkan KTN 100 Persen

Pesawaran (HO) – Kepolisian Resor (Polres) Pesawaran menargetkan program Kampung Tangguh Nusantara (KTN) di wilayah hukum setempat, dapat terealisasi 100 persen pada bulan Maret 2021 mendatang.

Kapolres Pesawaran, AKBP. Vero Aria Radmantyo mengatakan hingga kini, setidaknya baru delapan desa yang sudah menerapkan program tersebut.

“Program ini kan konsepnya memang pencegahan dan penanganan penyebaran virus Corona di tingkat desa. Nah sementara baru delapan desa yang sudah diluncurkan program itu. Target kita Maret nanti sudah terbentuk di 144 desa yang ada di wilayah hukum Polres Pesawaran,” kata Vero saat dihubungi, Kamis (25-2-2021).

Baca Juga:  Tim Intelijen Kejagung Berhasil Amankan Buronan Kasus Dugaan Korupsi

Vero menuturkan, fungsi dari program KTM tersebut antara lain untuk pencegahan bagi desa yang belum terjangkit dan penanganan bagi desa yang sudah memiliki penduduk yang terkonfirmasi positif.

“Sesuai Permendagri Nomor 4 tahun 2021, disebutkan penanganan pandemi di tingkat desa dapat dibiayai dana desa,” tambah Kapolres.

Menurutnya selain program tersebut, Pemerintah kabupaten setempat juga menggiatkan program serupa dengan cara membentuk Subsatgas Penanganan Covid-19 tingkat desa.

“Nah bedanya, Subsatgas ini kan programnya Pemkab Pesawaran yang sudah terstruktur mulai dan melibatkan aparat desa sebagai ketua harian, sementara program KTN ini nanti dimotori oleh personel TNI/Polri melalui Bhabinkamtibmas dan Bhabinsa,” tuturnya.

Baca Juga:  Bupati Pesawaran Resmikan Masjid Herkiar Kompi Senapan A Batalyon 143 Tri Wira Eka Jaya

Diketahui, Kampung Tangguh Nusantara antara lain sudah diluncurkan di delapan desa: Tamansari dan Kurungannyawa di Kecamatan Gedongtatan serta Desa Kalirejo, Kecamatan Negerikaton. kotajawa dan Gunungsari Kecamatan Waykhilau, Ceringinasri Kecamatan Wayratai, Gunungrejo Kecamatan Waylima serta Padangcermin kecamatan Padangcermin.

“Ada tiga unsur yang kita harus siapkan dalam program KTN, pertama kesiapan personel, kesiapan posko dan kesiapan ruang isolasi,” tutup Vero. (Red)

Berita Populer

Tanggapan Kades Tanjung Sari Terkait DD Tahun Anggaran 2024 Yang Terindikasi Fiktif

"Kritik dan saran dari masyarakat akan menjadi evaluasi saya ke depan untuk menjadi lebih baik lagi" Lampung Selatan (HO) - Terkait laporan dari masyarakat anggaran...

Dana Desa Terindikasi KKN, Masyarakat Desak Kejari Periksa dan Panggil Kades Suban

"Melalui pemberitaan masyarakat berharap Penegak Hukum turunkan Tim Khusus" Lampung Selatan (HO) - Masyarakat Desa Suban Kecamatan Merbau Mataram Kabupaten Lampung Selatan mendesak Kejaksaan Negeri...
error: Content is protected !!