Pesawaran (HO) – Tak hanya personalan sosial politik, ternyata Kelestarian lingkungan hidup menjadi perhatian pengurus partai demokrasi indonesia perjuangan (PDIP) Kabupaten Pesawaran.
Hal itu nampak melalui program penenaman ratusan pohon dalam rangka memperingati hari lahir ke 74, Ketua umum PDI-P, Megawati Soekarnoputri. Penanaman pohon berlokasi di Desa Banjarnegeri, Kecamatan Waylima, Kabupaten Pesawaran, Sabtu (23/1/2021).
Ketua DPC PDIP Pesawaran Endro. S Yahman mengatakan, untuk rangkaian kegiatan ini akan berlangsung selama tiga bulan ke depan, berbagai kegiatan turut digelar antara lain penanaman pohon.
“Kelestarian lingkungan hidup mendapat perhatian serius dari ibu ketua umum Megawati, setiap perayaan partai seperti HUT partai juga kami gelar dengan menanam pohon,” kata anggota Komisi II DPR RI tersebut.
Terlebih menurutnya, hutan register yang menjadi kawasan konservasi di kabupaten setempat membutuhkan kepedulian seluruh masyarakat untuk menjaganya.
“Apalagi Kabupaten Pesawaran dapat dikatakan saat ini banyak tanah milik negara yang krisis tanaman,” terangnya.
Karena itu, penanaman pohon menurut Endro sebagai langkah yang tepat guna menjaga kelestarian lingkungan serta meminimalisir bencaca banjir di kabupaten setempat.
“Dengan adanya penanaman pohon ini semoga dapat mencegah terjadinya bencana alam, seperti banjir, tanah longsor dan lainnya,” harap Endro.
Sementara, untuk jenis tanaman, pihaknya akan menyediakan berbagai jenis tanaman buah yang berumur lama, seperti buah Kelengkeng dan sebagainya.
“Sehingga tanaman berbuah tersebut dapat bermanfaat bagi masyarakat, dan masyarakat pun dapat menjaga pohon tersebut,” pungkasnya. (Red)