Kamis, Maret 20, 2025

Bahas Situasi Papua, Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto Lakukan Kungker Ke Timika

Papua (HO) – Guna membahas situasi di Papua, Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto di jadwalkan akan melakukan kunjungan kerja keTimika, Papua, hari ini. 230 personel gabungan TNI-Polri disiagakan.

Asops Kogabwilhan III Brigjen TNI Suswastyo mengatakan Marsekal Hadi Tjahjanto dijadwalkan tiba di Timika, Sabtu (28/11/2020), sekitar pukul 12.40 WI. Hadi disebut akan langsung melakukan pertemuan dengan tokoh masyarakat di Timika dan memberikan arahan kepada jajaran yang bertugas di Papua.

Baca Juga:  Program PTSL 2025, BPN Pesawaran Siapkan 700 Bidang Untuk Tiga Kecamatan

Sesuai jadwal kunjungan Panglima ke Timika di dampingi Irwasum Polri, kami sudah antisipasi pengamanannya, dari mulai bandara hingga hotel, agendanya akan melakukan pertemuan dengan tokoh adat,” kata Suswastyo, ditemui usai memimpin apel gabungan pengamanan di Hanggar Bandara Mozes Kilangin, Timika.

Pertemuan Panglima TNI akan dilaksanakan di Hotel Rimba Papua, Timika. Pertemuan itu diyakini akan membahas situasi Papua dengan tokoh masyarakat Timika dari berbagai wilayah di Papua.

Baca Juga:  Polres Pesawaran Bersama Insan Pers Bagikan Takjil dan Gelar Buka Puasa

Sebelumnya, Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto mengirim 59 ekor babi ke Papua. Puluhan babi itu diberikan Hadi untuk memeriahkan upacara bakar batu dalam rangka perayaan Natal dan tahun baru.

“Tentu saja ini inisiasi dari Panglima TNI untuk bantuan warga sebagai sarana acara bakar batu, sebagai kearifan lokal,” kata Aspotwil Kogabwilhan III, Brigjen Dadang Rukhiyana saat ditemui di apron Bandara Mozes Kilangin, Timika. (ND/Red)

Berita Populer

Kinerja Inspektorat Dipertanyakan, Dugaan Korupsi DD, Purwotani Masyarakat Lapor Bupati

Lampung Selatan (HO) - Terkait dugaan indikasi penyimpangan anggaran dana desa (DD) Desa Purwotani Kecamatan Jati Agung Kabupaten Lampung Selatan Provinsi Lampung, perwakilan masyarakat...

Jelang Lebaran, Oknum LSM/Ormas Ajukan Proposal, Dinas, Kades, Kepsek Mengeluh

Pesawaran (HO) - Menjelang Lebaran Hari Raya Idul Fitri, sejumlah banyak oknum dari Organisasi Kemasyarakatan (Ormas) dan Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) di Kabupaten Pesawaran...
error: Content is protected !!